Senin, 21 Mei 2012

Daigo Saito Juarai Formula Drift Malaysia 2012



Daigo Saito kembali menunjukkan supremasinya dengan menjuarai Formula Drift Malaysia 2012. Daigo menjadi juara setelah mengalahkan drifter legendaris senegaranya, Manabu 'Max' Orido di ajang Formula Drift Asia 2012 presented by Canon di Kuala Lumpur. Sementara itu posisi ketiga direbut pembalap tuan rumah, Tengku Djan Ley. Prestasi pembalap tuan rumah ini cukup mengejutkan, pasalnya ini adalah kiprahnya yang pertama setelah vakum dari drifting selama setahun. Diraihnya posisi ketiga ini tentu merupakan sebuah persembahan bagi pendukung senegaranya.

Hari itu memang pantas dimiliki Daigo. Dengan presisi drift yang sempurna dan berani, dia membawa dirinya menjadi pemenang di seri pertama ajang Formula Drift Asia. Final ini sekaligus pengulangan dari tahun lalu di mana Daigo juga menghadapi rival senegaranya juga, Manabu Orido. Di putaran pertama, Daigo ngebut tanpa ampun hingga Orido harus berusaha menyusul. Di putaran reverse, Daigo terus-menerus menekan rekan senegaranya itu, mengejar dan meluncur hingga jarak tinggal beberapa inci. Aksi ini mengundang decak kagum dan mendapat sambutan amat meriah dari penonton di sekitar trek balap.

Daigo Saito menuturkan kebanggaannya kembali ke Malaysia dan menang sekali lagi. Ia memberikan 120% tenaga untuk menghadapi Tengku Djan di semifinal, yang ia anggap saingan terberat. Djan sendiri berhasil merebut posisi ketiga, setelah mengalahkan 'Dio' Armandio asal Indonesia. Tak hanya bersaing antardrifters, para peserta FDA 2012 ini juga harus melawan cuaca. Hujan yang turun membuat kondisi tak bisa diprediksi. Drifter lokal, Ser Ming Hui alias Ah Fai dari Achilles Drift team mengalami kecelakaan di babak 16 besar saat melawan Dika CH asal Indonesia.

Daigo tak hanya menuntaskan ajang FDA 2012 sebagai juara. Supremasi Jepang juga amat menonjol, dengan Daigo dan Orido menjuarai juga turnamen 36BOL Nations Cup di hari Sabtu. Turnamen yang memberikan nuansa baru bagi drifting ini diikuti oleh berbagai Negara dan hanya menilai aspek gaya saja.

Daigo menuturkan, "Saya benar-benar senang atas kemenangan ini dan kembali ke Malaysia sebagai pemenang. Saya menggunakan mobil baru dan sempat cemas bagaimana performanya. Tantangan terbesar saya adalah saat melawan drifter jagoan lokal di semifinal, sehingga saya harus tampil agresif. Karena itu saya kerahkan 120% usaha melawan Djan."

Jumat, 18 Mei 2012

5 Alasan Kamu Harus Nonton Formula Drift Asia 2012 di KL!



Di akhir pekan ini, berlangsung ronde pertama rangkaian kompetisi kelas atas Formula Drift Asia 2012. Untuk tahap pertama, Malaysia menjadi tuan rumah babak pembukaan seri ajang bergengsi ini di sirkuit teranyarnya yaitu Speed City KL. Jika kamu mania balapan dan belum ada rencana di akhir pekan ini,  kamu sebaiknya segera bergegas menuju Seri Kembangan untuk menonton pertandingan seru ini yang diikuti para drifters profesional. Datang dan saksikan sendiri para drifter jagoan melakukan aksinya, seperti ngepot di tikungan sempit dengan dua mobil bersamaan yang berjarak sangat sempit antara satu sama lain, dalam kecepatan ekstra dan agresif, dengan raungan mesin yang liar dan asap dari bawah roda.

Masih belum merasa cukup alasan untuk menghadiri Formula Drift Asia di Speed City? Ini kenapa kamu harus mengikuti berita Formula Drift :


Kembalinya Juara Bertahan, Daigo Saito
Saat ini, Daigo Saito bisa dikatakan sebagai drifters paling top dari Jepang. Tak heran menilik kemenangannya di dua babak Malaysia pada kompetisi Formula Drift Asia, juga saat ia tampil sebagai Overall Champion di ajang yang sama pada tahun 2011. Penampilannya kali ini bakal lebih menjanjikan karena ia akan mencoba mobil barunya, Lexus SC340 yang sebenarnya kurang nyaman untuk olahraga ini, untuk pertama kali. Mobil ini adalah mobil yang sama dengan yang digunakan Lexus di seri Super GT. Saito juga menggunakan SC430 pada Formula Drift USA tahun ini, yang mana ia berakhir di posisi dua setelah dua babak.

Kedatangan Max Orido
Drifter favorit Jepang lainnya, Max Orido akan hadir untuk membalas dendam atas kekalahannya pada Saito. Di FD Asia tahun lalu, Saito unggul tipis berkat sedikit kecerobohan Orido. Orido juga sedang mempersiapkan kendaraan barunya yaitu Toyota GT86 dengan emblem HKS yang sayangnya takkan ia bawa ke Malaysia. Ia justru mempersiapkan RSR Supra-nya kembali untuk menantang Saito di Speed City, KL.

Adanya 36BOL Nations Cup yang Baru
36BOL Nations Cup yang mengawali debutnya di akhir pekan ini adalah seri baru di mana dua drifters akan berjalan bersamaan secara tandem dan serempak. Tim dan negara dengan aksi paling baik akan menjadi pemenangnya. Ibarat cabang synchronized diving di Olimpiade, hanya saja dengan roda di track ditambah adrenalin.

Coba bayangkan keseruan yang bisa terjadi jika Saito dan Orido berduet untuk tim Jepang. Tim dari Indonesia, Thailand, dan Malaysia pasti nggak mau kalah!

Sirkuit Speed City KL yang menjanjikan
Sebelumnya, Malaysia pernah menerima protes karena track yang biasa digunakan untuk pertandingan Formula One dan MotoGP kelas internasional ternyata tidak memadai untuk drifting. Kini, arena parkir di Selangor Turf Club dimodifikasi menjadi sirkuit drifting yang ciamik, ditambah tempat untuk penonton. Saat dibuka pada tahun 2011, Speed City KL hanyalah satu-satunya venue untuk para drifters berlatih dengan aman. Karena wujud sebelumnya adalah tempat parkir, sirkuit pendek ini bisa diubah sesuai kebutuhan sehingga memungkinkan untuk menggelar tantangan baru bagi para pembalap drifting.

Di tempat inilah akan diselenggarakan kompetisi drifting terbesar dan karena itu harus sanggup membawa komunitas drifters Malaysia ke level yang lebih tinggi. Sebagai opini pribadi, saya kurang menyukai Dataran Merdeka yang mereka gunakan dua tahun lalu, karena itu saya bersemangat untuk melihat venue baru yang lebih pantas.

Kembalinya Tengku Djan, jagoan drifting Malaysia
Juara FD Asia 2009 dan 2010 asal Malaysia, Tengku Djan kembali setelah cuti panjang di tahun 2011 untuk membangun Speed City KL sambil berlatih dan merakit mobil barunya. Drifters yang dipercaya sebagai salah satu pembalap terbaik dunia versi Drift Alliance ini akan menjajal Nissan Silvia dengan warna M7 pertama kalinya akhir pekan ini.
Ditantang jagoan-jagoan dari negeri Jepang, Thailand, dan Indonesia, ditambah rival-rival senegaranya seperti Ser Ming Hui, Tengku Djan takkan tampil mengecewakan, apalagi untuk mempertahankan mahkotanya sebagai “Prince of Drift”.

Jadi, apa lagi yang kamu tunggu? 

Achilles Formula Drift Malaysia 2012 Gelar 36BOL Nations Cup yang Pertama



Pada ajang Achilles Formula Drift Malaysia 2012 akan digelar turnamen khusus para drifter ternama untuk unjuk kebolehan. Dengan nama-nama seperti Tengku Djan Ley, Robbie Nishida, dan Daigo Sato turnamen ini bakal jadi kontes adu keren pertama yang diselenggarakan. Bertempat di Speed City, Kuala Lumpur, event ini sendiri diprakarsai oleh wwww.36bol.com.

Para pembalap dan drifter kelas atas akan menunjukkan gaya dan kehebatannya di Achilles Formula Drift Malaysia 2012 presented by Canon lewat turnamen All-star yang untuk pertama kalinya digelar yaitu: 36BOL Nations Cup. Turnamen ini adalah ajang adu kebolehan para drifter top Asia yang dimulai oleh juara Formula Drift Asia tahun 2010, Tengku Djan Ley. Bertempat di Speed City, Kuala Lumpur, event ini sendiri diprakarsai oleh wwww.36bol.com.

Tidak seperti ajang Formula Drift tandem battle, 36BOL Nations Cup memberikan sistem penilaian yang berbeda, di mana fokusnya adalah kerja sama dan koordinasi antar drifter dalam sebuah tim. Tim yang mempertunjukkan aksi drift paling keren adalah yang menang. Kriteria kemenangan memang hanya satu: gaya!

Turnamen ini juga pantas disebut turnamen All-star karena dihadiri oleh bintang-bintang drifter skala internasional. Setiap Negara akan diwakili oleh dua drifter. Selain Tengku Djan Ley yang absen setahun dari drifting, juga ada superstar drift Daigo Saito, Robbie Nishida yang disponsori 36BOL yang juga merupakan senior di olahraga drifting, duet Indonesia Rulli Armando dan Adwitya Amandio, duet Singapura Ivan Lim dan Jansen Tau, Non dan Oat Thailand, dan Ivan Lau dari Malaysia yang merupakan partner Tengku Djan Ley.

Dengan nama-nama di atas, maka turnamen ini bukanlah turnamen yang main-main. Apalagi dengan criteria yang hanya dinilai dari ‘style’ atau gaya, maka ini ibarat Slam Dunk contest bagi event drifting. Daigo Sato sebagai juara bertahan akan ditantang gayanya oleh drifter kesohor lain seperti Robbie Nishida yang merupakan bintang dari Formula Drift USA. Penonton juga menanti lagi penampilan Tengku Djan.

Tengku Djan Ley memberi komentar atas turnamen ini, “Rivalitas itu selalu ada di antara drifter karena jelas kita ingin tampil jadi yang terbaik. 36BOL Nations Cup sendiri merupakan konsep yang luar biasa dan kami ingin menampilkan kera sama dan solidaritas tim serta menyatukan drifter dan pendukung Malaysia. Turnamen ini juga tentunya memberi hiburan karena memberikan rasa baru bagi olahraga ini. Anggap saja ini renang Indah ala drifting.”

Sebagai turnamen all-star, 36BOL Nations Cup sendiri bakal memeriahkan event Formula Drift Malaysia 2012 presented by Canon yang digelar pada 19 sampai 20 Mei 2012. 36BOL Nations Cup akan dihelat pada tanggal 19 Mei , dan bisa disaksikan langsung pada Achilles Formula Drift Malaysia 2012 Presented By Canon di ESPN pukul 15.00 WIB.

Turnamen ini dipersembahkan oleh 36bol.com .

Rabu, 16 Mei 2012

36bol Nations Cup 2012 - Drifter All-Star Tournament




Selain Formula Drift Malaysia 2012 di mana 36bol menjadi sponsor, di event yang sama juga diadakan sebuah kompetisi yang 36BOL Nations Cup 2012. Di kompetisi ini akan bertarung duet masing-masing negara peserta untuk melihat siapa yang terbaik di antara tiap negara kontestan. Para jago-jago Drifting akan beradu keren di sini, untuk meraih juara 36BOL Nations Cup untuk pertama kalinya.

Tanggal : 19 Mei 2012
Waktu : 16:45 - 18:00

Kompetitor di turnamen ini:


  • Japan – Daigo Saito and Robbie Nishida
  • Indonesia – Armando and Amandio
  • Thailand – Non and Oat
  • Malaysia – Tenkju Djan and Ivan Lau
  • Singapore – Ivan Lim and Jansen Tan

Format Kompetisi 36BOL Nations Cup :


  • Semua tim diberi waktu 20 menit untuk latihan 
  • Setiap negara diperbolehkan untuk menampilkan tandemnya secara bersamaan
  • Tujuannya adalah setiap tim secara berpasangan (2 mobil) melakukan drift
  • Objective is for each team as a pair (2 x cars) to drift in unison
  • Skor yang diberikan untuk setiap putaran akan diberikan dalam skala 1-10 
  • Kriteria pemenang hanya 1: Style! 
  • Tidak seperti tarung tandem umumnya di turnamen drifting, pemenang diambil dari akumulasi nilai tandem.


36bol.com - Kasino Live, Judi Bola, Prediksi Olahraga, dan permainan online lainnya

Rabu, 09 Mei 2012

36BOL Umumkan Kerjasama dengan Achilles Formula Drift Malaysia 2012


36BOL.com, sebuah brand judi online terpandang di Asia, mengumumkan kerja sama dalam bentuk sponsorship pada jaang Achilles Formula Drift Malaysia 2012 persembahan Canon. Bersama dengan langkah ini, 36BOL juga melakukan kolaborasi dengan ESPN Star Sports, sebagai penyelenggara acara. Tujuannya adalah untuk menguatkan keberadaan brand, terutama di Asia.

“Kami sangat bangga menjadi sponsor untuk Achilles Formula Drift Malaysia 2012 persembahan Canon. Dan, kami juga sangat percaya bahwa ini akan membawa kerja sama dengan ESPN Star Sports dan brand lain ke level yang berbeda,“ ujar Calvin L, Head of Business Development 36BOL.com.

“Seperti Formula Drift, online gaming adalah soal hiburan. Untuk itu, event ini akan menjadi kesempatan bagus bagi kita untuk meraih para fans, penonton, target audiens, dan ke depannya bisa memperkuat brand kita sendiri. Sponsorship ini sendiri selaras dengan arah dan strategi bisnis kami.“

Drifting selalu menjadi jiwa bagi para penggemar dunia otomotif. Dengan aksi yang non-stop, menegangkan, dan menarik, olahraga ini selalu memacu adrenalin setiap diikuti. Olahraga ini sudah menjadi tren sejak mulai digunjingkan di 1907-an dan menjadi fenomena global ketika diperkenalkan di media pop seperti film Fast and Furious dan game Need for Speed. Ekspansi olahraga yang tadinya hanya populer di Jepang ini kini sudah begitu populer di mana-mana, termasuk di Asia Tenggara seperti Indonesia, Thailand, Singapore, dan Malaysia.

Robbie Nishida, salah satu drifter top asal Jepang dan kontender juara di ajang drifting ini akan menjadi brand ambassador.  Diorganisasikan oleh ESPN Sports Event Management Group, musim ini kejuaraan akan dimulai di Malaysia pada tanggal 19 dan 20 Mei di Speed City, Selangor Turf Club , Seri Kembangan. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan kunjungi www.formuladriftasia.com.

Log in dan bergabung di 36sports.com untuk mengikuti berbagai berita, update, foto-fot0 dan video dari event ini!

Tentang 36BOL

36BOL adalah online gambling populer di Asia, powered anbd licensed by Opus Gaming. Perusahaan ini menawarkan berbagai jenis hiburan yang menarik seperti Live Sports, Live Dealer Casino Games, Lotere, dan RNG Games.

Sportbook atau taruhan olahraga 36BOL menawarkan taruhan secara live secara khusus, mencakup pasar yang begitu luas termasuk UEFA Champions League, English Premier League, Serie A, La Liga Primera Division, sampai ke divisi-divisi lain di seluruh dunia. Tidak hanya itu, taruhan olahraga 36BOL juga mencakup olahraga lain di luar sepakbola seperti basket, voli, teni, baseball, dan lain-lain.

Live Dealer Casino, sebuah kasino yang menghadirkan bandar secara langsung, juga sangat terpercaya dan terkenal. Permainan ini adalah hasil kerja sama dengan Opus Gaming, sebuah provider permainan kasino yang populer dan berlisensi. Perpaduan teknologi dari Opus Gaming dan pengalaman bermain secara live dari 36BOL adalah sebuah kombinasi yang sempurna.

Keberadaan 36BOL dia Asia begitu kuat, dan terus membangun kredibilitas, kepercayaan, dan perhatian ke publik. Usaha pemasaran dari 36BOL telah nyata terlihat dalam bentuk sponsorship dengan Thai Port FC, sebuah klub Premier League Thailand, dengan ESPN Starsports pada ajang Asian Drift, dan berbagai kampanye lainnya. Dengan menjadi sponsor Formula Drift Malaysia 2012, maka langkah ini akan menguatkan brand pada target audiens yang tepat.

Tim 36BOL terdiri dari ahli yang telah 15 tahun memiliki pengalaman industri. Perusahaan ini bekerja 24 jam dalam 7 hari seminggu, melayani para pemain dari berbagai sudut negara dengan beragam bahasa. Perusahaan ini punya visi untuk membangun sebuah situs permainan yang aman, bertanggung jawab, dan secara bersamaan menjaga reputasi pelayanan pelanggan secara baik, jujur, dan penuh integritas.
Untuk informasi lebih soal produk, servis, dan promosi, silahkan kunjungi situs resmi : www.36bol.com. Untuk pertanyaan atau permintaan media dan humas, silahkan email ke : marketing@36bol.com.

Tentang ESPN STAR Sports

ESPN STAR Sports adalah gabungan dua pemimpin dalam dunia tv kabel dan satelit di dunia. Sebagai penyedia konten olahraga terbesar di Asia, ESPN STAR Sports menggabugkan kekuatan dan sumber daya dari perusahaan payung mereka – Walt Disney (ESPN, Inc.) dan News Corporation Limited (STAR) – dan menghantarkan beragam berita dan kejadian olahraga ke suporter dan fans olahraga internasional dan regional.

ESPN STAR Sports mempersembahkan portfolio yang komprehensif dengan aset multimedia termasuk jaringan televisi (ESPN, STAR Sports, STAR Cricket, ESPNEWS, ESNS HD, STAR Cricket HD), jaringan broadband (ESPN Player), konten digital (espnstar.com, mobileESPN), dan event offline lewat bendera Event Management Group yang bertujuan untuk menggerakkan dan menhibur penggemar olahraga di mana saja kapan saja, ESPN Star Sports mempertunjukkan berbagai variasi olahraga terkemuka dari seluruh dunia, termasuk di antaranya adalah event olahraga yang ikonik, disiarkan di 24 negara di Asia melalui 25 stasion televisi dan 3 jaringan broadband. Tiap kanal disesuaikan dengan kebutuhan lokal, mempersembahkan program acara yang berbeda-beda untuk memenuhi kebutuhan beragam dari penggemar olahraga di Asia.

Tentang Formula Drift Asia

Formula Drift adalah satu-satunya olahraga drifting profesional yang juga diadakan dia Asia. Pertama kali di Asia, ajang ini diadakan di tahun 2008 di Singapore. Ini menunjukkan kepedulian untuk membuat drifting menjadi olahraga otomotif terkemuka di Asia. Kejuaraan di Asia ini memberi kesempatan bagi drifter lokal untuk bertarung dan makin terasah dalam olahraga penuh tantangan ini.

Di tahun 2012, Formula Drift Asia akan mengambil tempat di Malaysia, Singapore, Thailand, dan Indonesia. Didukung oleh ESPN STAR Sports yang memiliki jaringan siaran yang luas, olahraga drifting ini akan bisa disaksikan jutaan pemirsa di Asia . Untuk informasi lebih jelas, silahkan kunjungi www.formuladriftasia.com.

Berdasarkan format “head-to-head battle” , drifter akan berusaha untuk lolos kualifikasi lewat penilaian juri.  Mereka akan berusaha untuk jadi salah satu dari 32 drifters yang akan masuk ke babak kompetisi utama. Dalam kompetisi “tandem battle” , drifters akan dipasangkan secara head-to-head dan kehebatan mereka diadu dan menentukan siapa yang paling jawara di seri ini.